7 Alasan Lebih Memilih SSD dibanding HDD

masbejo.com *_*Alasan Lebih Memilih SSD dibanding HDD Apa itu SSD dan apa perbedaannya dengan HDD yang biasa dipakai pada laptop? SSD merupakan media penyimpanan yang menggunakan non volatile memory sebagai media, berbeda dengan HDD yang menggunakan cakram magnetis sebagai medianya.

Solid State Drive atau SSD adalah inovasi terbaru penyimpanan data. Media penyimpanan ini bekerja menggunakan chip memory yang tertanam di dalam komputer Anda.

Chip memory pada SSD merupakan pengganti piringan cakram pada Hard Disk Drive (HDD). Menggunakan teknologi chip, SSD bisa menulis dan menyimpan data secara cepat. Sebab, pemrosesan data bisa dilakukan dengan proses digital.

1.Cepat

SSD menggunakan flash memory, jadi kecepatannya tidak diragukan lagi. SSD lebih cepat dari HDD soal menyimpan dan mengakses data.

Kalau HDD memerlukan waktu beberapa menit untuk bootup, SSD mungkin hanya semenit. Membuka program, file-file, dan transfer data juga lebih cepat.

Karena SSD memiliki kecepatan yang lebih unggul dari HDD, tentunya SSD bekerja lebih baik. SSD memiliki kecepatan baca dan tulis hingga 550 Mbps untuk SSD Sata sedangkan NVMe bisa mencapai 7000 Mbps, sementara HDD kecepatan rata-ratanya mencapai 60 Mbps. HDD juga harus menunggu putaran sindle untuk mengakses data, lain halnya dengan SSD yang hanya menggunakan tenaga elektrik untuk mengakses data. Inilah mengapa kecepatan SSD lebih unggul dibanding HDD.

2. Hemat Daya

SSD dibanding HDD

SSD tidak memiliki komponen yang bergerak seperti HDD sehingga SSD lebih hemat daya ketika berjalan dibanding HDD yang berputar secara magnetis. Tingkat konsumsi daya yang rendah ini membuat media penyimpanan SSD berperan penting dalam keawetan baterai laptop yang saat ini menjadi poin penting dalam memilih sebuah laptop.

Baca Juga :  Pengertian dan Jenis Jaringan Telekomunikasi

3. Tahan Banting

Para produsen HDD eksternal memang sudah menawarkan kemampuan tahan banting pada beberapa produknya yang saat ini sudah tersedia di pasaran. Meskipun memiliki kemampuan tahan banting pada body-nya, hal tersebut tidak memberi jaminan bahwa HDD eksternal tidak mudah rusak. Karena pada intinya, media penyimpanan tersebut tetap berbasiskan HDD yang menggunakan motor listrik yang tentunya sangat rentan apabila terjadi guncangan pada saat digunakan.

Berbeda dengan SSD eksternal yang sedari awal dirancangnya memang memiliki tahan terhadap guncangan, terlebih saat sedang digunakan. Beberapa produsen SSD juga saat ini sudah mulai berinovasi dalam menawarkan SSD eksternal yang menggunakan material cukup tangguh pada body-nya, seperti pada SSD eksternal milik Samsung yang tengah berada di lab kami ini.

4. Ringan dan Bebas Suara

SSD tidak memiliki kepala magnetis dan piringan logam sehingga lebih ringan dan ukurannya lebih kecil dibanding HDD. Ukurannya yang praktis ini membuat SSD banyak digunakan pada laptop-laptop premium yang tipis dan ringan. Selain itu, tidak adanya komponen yang bergerak membuat SSD lebih senyap dibandingkan HDD yang berisik.

5. Data Lebih Aman

Alasan yang kedua ini mungkin bisa dikatakan berkaitan dengan alasan yang pertama. Dengan memiliki tingkat durabilitas tinggi, SSD eksternal tentu sangat bisa diandalkan dalam menyimpan data-data berharga Anda. Karena SSD tidak memiliki sistem mekanik di dalamnya sehingga bila terjadi kecelakaan seperti tersenggol atau jatuh saat digunakan, SSD tetap solid dalam menyimpan data. Berbeda dengan HDD eksternal yang apabila tersenggol atau jatuh saat digunakan, resiko kejadian tersebut berdampak pada rusaknya sistem mekanik di dalamnya sehingga data-data pribadi Anda di dalamnya pun turut lenyap.

Baca Juga :  Istilah-istilah dalam Internet (2)

Faktor keamanan lainnya mungkin dengan tersedianya fitur enkripsi hardware AES 256-bit. Fitur keamanan ini sebenarnya juga sudah ditawarkan juga pada beberapa produk HDD eksternal. Fitur ini juga tersedia pada SSD eksternal dan sangat memungkinkan Anda untuk mengamankan perangkat penyimpanan eksternal Anda dari pengguna lainnya dengan memberikan password sebagai proteksinya. Dengan begitu, tidak sembarang orang bisa menggunakan perangkat penyimpanan eksternal Anda.

6. Tahan Lama dan Andal

SSD lebih awet dibanding HDD karena panas yang menjadi penyebab utama kerusakan pada media penyimpanan, dan gerakan yang berulang pada HDD menyebabkan potensi kerusakan itu menjadi tinggi.

Selain itu, SSD juga lebih tahan terhadap tetesan, guncangan, dan getaran sehingga cocok untuk digunakan karena data yang tersimpan di dalamnya tidak mudah hilang.

Secara umum, SSD jauh lebih baik dibandingkan HDD, bahkan hampir dalam setiap aspek. Satu-satunya kekurangan yang dimiliki SSD adalah harganya yang lebih mahal dibandingkan HDD.

7. Lebih ringan

Karena ukurannya yang lebih kecil ketimbang HDD, tentunya membuat bobot SSD lebih ringan. Komponen yang ada didalam SSD pun tidak sebanyak HDD.

Itulah beberapa alasan kenapa kamu harus mengganti HDD dengan SSD. Walaupun lebih menguras biaya, kualitas dan performa yang ditawarkan oleh SSD lebih menarik bukan?