Deskripsi Singkat Kabupaten Luwu Timur

Deskripsi Singkat Kabupaten Luwu Timur – Halo sobat masbejo, Kabupaten Luwu Timur merupakan salah satu Daerah Tingkat II yang berada di provinsi Sulawesi Selatan, Indonesia. Kabupaten Luwu Timur merupakan hasil pemekaran dari Kabupaten Luwu Utara. Kemudian disahkan dengan UU Nomor 7 Tahun 2003 pada tanggal 25 Februari 2003. Ibu kota dari Kabupaten Luwu Timur adalan Malili yang berada di ujung utara Teluk Bone.Deskripsi Singkat Kabupaten Luwu TimurKabupaten Luwu Timur merupakan salah satu Daerah Tingkat II yang berada di provinsi Sulawesi Selatan, Indonesia. Kabupaten Luwu Timur merupakan hasil pemekaran dari Kabupaten Luwu Utara. Kemudian disahkan dengan UU Nomor 7 Tahun 2003 pada tanggal 25 Februari 2003. Ibu kota dari Kabupaten Luwu Timur adalan Malili yang berada di ujung utara Teluk Bone.

Kabupaten Luwu Timur memiliki luas wilayah 6.944,98 km2 dan jumlah penduduk 296.741 jiwa. Terdiri atas 11 Kecamatan diantaranyaKecamatan Malili, kecamatan Angkona, Tomoni, Tomoni Timur, Kalena, Towuti, Nuha, Wasponda, Wotu, Burau dan Mangkutana.

Tahun 2011, skala perekonomian Kabupaten Luwu Timur yang ditunjukkan besarnya Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) atas dasar harga berlaku sudah sekitar 13,83 triliun rupiah dan terus meningkat menjadi 19,21 triliun rupiah pada tahun 2015. Pada Tahun 2016, PDRB harga berlaku Luwu Timur sedikit mengalami penurunan menjadi 19,06 triliun rupiah

Sejarah singkat

Masyarakat yang berada di wilayah eks bekas Kewedanaan Malili, ingin membentuk suatu daerah otonom sendiri. Kabupaten Luwu Timur yang terbentang dari Kecamatan Burau di sebelah barat hingga Kecamatan Towuti di sebelah timur, membujur dari Kecamatan Mangkutana di sebelah Utara hingga Kecamatan Malili di sebelah Selatan. Berdasarkan Undang Undang Nomor 7 Tahun 2003, kemudian diresmikan berdiri pada tanggal 25 Februari 2003, dari kabupaten asl yaitu Kabupaten Luwu Utara.

Baca Juga :  Biodata Narji

Geografi

Di provinsi Sulawesi Selatan, Kabupaten Luwu Timur merupakan Kabupaten paling timur yang berbatasan langsung dengan Provinsi Sulawesi Tengah di sebelah Utara. Sedangkan di sebelah Selatan berbatasan dengan Provinsi Sulawesi Tenggara dan Teluk Bone. Sementara itu, batas sebelah Barat merupakan Kabupaten Luwu Utara.

Kemudian ada 14 sungai di Kabupaten Luwu Timur. Sungai terpanjang adalah Sungai Kalaena dengan panjang 85 km. Sungai tersebut melintas di Kecamatan Mangkutana. Sedangkan sungai terpendek adalah Sungai Bambalu dengan panjang 15 km.

Disamping itu, terdapat lima danau di Kabupaten Luwu. Kelima danau tersebut antara lain danau Matano (dengan luas 245.70 km2), Danau Mahalona (25 km2), dan Danau Towuti (585 km2), Danau Tarapang Masapi (2.43 km2) dan Danau Lontoa (1.71 km2). Danau Matano terletak di Kecamatan Nuha sedangkan keempat danau lainnya terletak di Kecamatan Towuti.

Curah hujan di Kabupaten Luwu Timur cukup tinggi. Tercatat selama tahun 2011 rata-rata curah hujan mencapai 258 mm. Kemudian rata-rata jumlah hari hujan per bulan mencapai 17 hari. Curah hujan tertinggi terjadi pada bulan Desember, yakni 393 mm dengan jumlah hari hujan sebanyak 23 hari.

Penutup

Demikianlah Deskripsi Singkat Kabupaten Luwu Timur. Semoga dapat menambah wawasan serta pengetahuan Anda semuanya.

Baca Juga :

Twibbon Hari Ulang Tahun kabupaten Luwu Timur Ke-19 tahun 2022

Twibbon Hari Pendidikan Nasinal 2022

Kumpulan Twibbon Hari Raya Idul Fitri 2022